Pelatihan Remote Sensing Custom Batch II PT Riau Andalan Pulp And Paper Tahun 2024 – Techno GIS Indonesia bekerjasama dengan salah satu perusahaan kertas terbesar di Indonesia yaitu PT Riau Andalan Pulp And Paper. Kegiatan pelatihan Remote Sensing dilaksanakan 2 bacth dan batch I ini berlangsung selama 4 hari dimulai tanggal 28 Oktober s/d 31 Oktober 2024 di Yogyakarta.
Pelatihan ini dirancang untuk memberikan pemahaman mendalam mengenai teknologi Remote Sensing, yang sangat relevan dengan kebutuhan operasional PT RAPP. Materi pelatihan disesuaikan secara khusus agar dapat langsung diterapkan dalam konteks perusahaan, sehingga para peserta dapat memperoleh wawasan yang praktis dan bermanfaat untuk tugas dan tanggung jawab mereka.
Materi-materi Remote Sensing Custom yang diberikan yaitu:
- Konsep Pengenalan Penginderaan Jauh
- Interpretasi dan Citra Komposit
- Koreksi Radiometrik
- Koreksi Geometrik
- Klasifikasi Multispektral
- Transformasi Indeks Vegetasi
- Analisis Hidrologi dan Model Builder
Dalam kegiatan ini, peserta diberikan kesempatan untuk menguasai konsep dasar hingga teknik canggih dalam penggunaan data satelit dan pengolahan citra. Hal ini memungkinkan mereka untuk lebih efektif dalam melakukan analisis dan pemantauan kondisi lingkungan, lahan, dan aset perusahaan. Dengan pemahaman yang lebih baik tentang teknologi ini, diharapkan peserta dapat mengambil keputusan yang lebih tepat dan efisien, serta berkontribusi pada peningkatan kinerja perusahaan secara keseluruhan.
Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada PT RAPP yang telah mempercayakan TechnoGIS Indonesia sebagai penyedia pelatihan untuk workshop ini. Kerja sama ini adalah langkah positif dalam upaya untuk meningkatkan kapabilitas dan kompetensi SDM di PT RAPP. Semoga ilmu yang telah didapatkan selama pelatihan ini dapat terus memberikan manfaat, membantu perusahaan mencapai tujuan jangka panjang, serta memperkuat penerapan teknologi Remote Sensing dalam mendukung proses bisnis dan operasional yang lebih baik.
Selain menyelenggarakan pelatihan dengan sistem exhouse (bertempat di kantor TechnoGIS Indonesia), TechnoGIS Indonesia juga menyelenggarakan pealtihan secara inhouse (tempat mengikuti peserta dengan minimum kuota). Dengan fasilitas yang kami berikan berupa Seminar kit, modul pelatihan, software, penginapan, makan siang dan coffee break 2x (untuk paket inhouse).
Informasi lebih lanjut dapat menghubungi kami di:
- Studio : Jln Pamularsih No 152B, Klaseman, Sinduharjo, Ngaglik, Sleman, Yogyakarta 55581.
- Email : [email protected]
- Telp : 0274 – 885879 / Hp (WA) : 0813-2552-3979
Klik disini untuk melihat detail paket: Pelatihan Remote Sensing