Tag Archive for: drone foto udara

Drone Khusus Pemetaan

Drone Khusus Pemetaan – Pemanfaatan drone untuk pemetaan sudah banyak diterapkan baik di pemerintahan maupun swasta. Kemudahan dalam pengoperasian drone dan biaya yang murah membuat pemetaan menggunakan drone berkembang secara pesat. pemetaan drone cukup digemari baik akademisi maupun dunia profesional untuk mendapatkan informasi disuatu lokasi yang akan dipetakan.

Drone yang bisa untuk pemetaan banyak sekali jenisnya, sebenarnya segala drone yang memiliki kamera dan gps dapat digunakan untuk melakukan pemetaan. Seperti drone chopter yang terkenal seperti milik DJI Phantom atau seri DJI lainnya, kemudian seri yang pabrikan dari xiami yang sudah memiliki kamera dan gps pada dasarnya dapat digunakan untuk mapping menggunakan software perencanaan penerbangan. Software yang dapat digunakan seperti drone deploy, pix4 capture, dan masih banyak software lainnya. Drone pabrikan ini memiliki kemampuan yang cukup bagus untuk pemetaan, hanya saja untuk jangkuan yang luas kurang efisien.

Sedangkan drone jenis lainnya adalah fixed wing yang memiliki jelajah yang luas. pesawat ini banyak tersedia dipasaran dalam bentuk opensource artinya dapat dikembangkan sesuai keinginnan, produk-produk yang banyak dimanfaatkan adalah skywalker, nimbus, skysurfer, flywing dan masih banyak lainnya. Pesawat fixed wing memiliki keunggulan daya jelajah yang luas hanya perlu kemampuan pilit untuk mengoperasikan pesawat ini. pada dasarnya komponen dasar uav baik copter maupun drone adalah sama baca lebih lengkap di : komponen dasar pesawat uav untuk pemetaan.

 

Untuk order pesawat uav dapat di order disini : Order Pesawat UAV Pemetaan

Produk Pesawat UAV Pemetaan lainnya :
1. Pesawat UAV Nimbus VTOL

2. Pesawat UAV Skywalker X8 VTOL

3. Pesawat UAV Skywalker 14 Long Range

Tag Archive for: drone foto udara