Tag Archive for: pelatihan webgis jakarta 2018

Jadwal Pelatihan Web GIS Dasar di Jakarta Tahun 2018

Jadwal Pelatihan Web GIS Dasar di Jakarta Tahun 2018 – TechnoGIS Indonesia akan menyelenggarakan pelatihan di kota-kota besar pada tahun 2018. Kebutuhan akan WebGIS dewasa ini mendorong TechoGIS Indonesia untuk memulai memfasilitasi pelatihan  di kot-kota besar, khususnya ibukota Jakarta.

Jakarta merupakan kota metropolitan dimana pusat pemerintahan negara hingga berbagai perusahaan besar tumbuh dan berkembang disana. Sejalan dengan pemanfaatan WebGIS yang mulai banyak digunakan, pelatihan WebGIS di Jakarta nantinya menjadi satu solusi bagi banyak pihak yang ingin mengembangkan sumberdaya manusia dalam development dan memanajemen WebGIS.

WebGIS sendiri sudah banyak dikembangkan untuk mendukung kinerja suatu lembaga maupun perusahaan. Biasanya difungsikan untuk merepresentasikan data spasial terkait dengan bidang kerja merekaa untuk mengetahui agihan daru suatu objek. Namun beberapa diantaranya memanfaatkan lebih dari itu yaitu sebagai alat bantu monitoring ataupun analisis fenomena secara spasial. Pembuatan WebGIS dapat dilakukan berdasarkan kebutuhan dan tujuan masing-masing.

Pelatihan dilaksanakan dalam durasi 3 hari berturut-turut dan akan didampingi oleh instruktur serta asisten yang profesional sehingga pelatihan akan jauh lebih efektif. Penggunaan platform open source juga mendukung untuk pengembangan selanjutnya yang disesuaikan dengan kebutuhan fitur masing-masing. Adapun syarat yang dibutuhkan dalam pelatihan WebGIS ini adalah memiliki basic pemograman yang baik. Hal ini didasarkan pada materi yang akan diterima saat pelatihan WebGIS adalah pemograman khusus WebGIS sehingga pengatar pemograman sudah tidak di berikan lagi saat pelatihan.

TechnoGIS Indonesia telah merilis jadwal pelatihan WebGIS tingkat dasar di Jakarta tahun 2018.

Jadwal Pelatihan TechnoGIS Indonesia 2018